Update Android 4.4 KitKat sudah Sambangi Samsung Galaxy Note II

Apakah anda pemilik phablet Samsung Galaxy Note II? Kabar sangat gembira bagi Anda, pasalnya saat ini Samsung sudah mulai merilis update firmware Android 4.4 KitKat untuk smart mobile phone tersebut
Untuk pembaharuan software yang dibawa yaitu Android KitKat 4.4.2, yang mana akan membuat sistem ponsel ini akan menjadi lebih cepat dan juga responsif. Update ini juga akan menghadirkan tampilan album art layar penuh/full screen dan juga pada tombol pintas kamera pada kondisi layar terkunci/lockscreen.

Selain itu juga tampilan bar status transparan, kemampuan untuk mencetak secara nirkabel/wireless print dan juga beberapa kemampuan lainnya.

Fitur antara lain yang dibawa dari update ini yaitu Samsung KNOX, UI TouchWiz terbaru dan juga Samsung Wallet. Hanya saja, yang terdapadat pada update ini tak dijumpai UI Galaxy S5, begitu pula dengan ikon-ikonnya.

Update Android 4.4 KitKat untuk type Samsung Galaxy Note II ini akan dirilis untuk pertama kali di wilayah pasar Prancis, yang mana kemudian akan disusul wilayah pasar-pasar lainnya dalam jangka waktu dekat ini. Bila Anda mau/ingin mengeceknya secara manual, coba saja akses menu Setting > About > Software > Update. 

Popular Posts