Meizu MX5 - Android Octa Core murah dengan kamera 20 MP

Meizu MX5 smartphone terbaru besutan pabrik asal China kini semakin merapat dan siap bersaing dipasar smartphone tanah air. Seperti halnya Xiaomi yang sama-sama berasl dari China, smartphone buatan Meizu ini juga menawarkan spesifikasi yang bagus dan jarang ditemukan pada smartphone dengan kisaran harga yang sama.

Smartphone Android Meizu MX5 ini menyasar pada kelas menengah, dibekali dengan layar seluas 5,5 inci AMOLED capacitive touchscreen yang mengusung rosolusi layar Quad High Definition (QHD). Sebagai pelindung layar menggunkan Corning Gorilla Glass 3 Flyme 4.5.

Meizu MX5

Selain itu perangkat ini dipersenjatai dengan proseor Octa-core 2.2 GHz Cortex-A53 Mediatek MT6795. Didukung dengan grafis kelas tinggi PowerVR G6200 MP4.

Kapasitas memori internal yang dibenamkan juga cukup banyak, yakni 16/32/64 GB serta dibekali dengan RAM 3 GB. Smartphone terbaru Meizu ini sangatlah cocok bagi para pengguna yang suka dengan aktifitas menggunakan aplikasi tinggi. Namun sayang performa gahar yang dimiliki Meizu MX5 ini tanpa dilengkapi dengan slot tambahan untuk microSD.

Pada sektor kamera, Meizu MX5 ini sudah dibekali dengan dua kamera, kamera belakang 20,7 MP, 5248 х 3936 pixels, laser autofocus, dual-LED (dual tone) flash yang disertai dengan fitur 1/2.3'' sensor size, geo-tagging, touch focus, face detection, HDR, panorama. Kualitas video yang dihasilkan juga sangat bagus, yakni 2160p@30fps, 1080p@30fps, 720p@100fps.

Android Meizu MX5

Sedangkan untuk kamera depan, Meizu MX5 dipersenjatai dengan kamera 5 MP yang sangat bagus untuk foto selfie maupun digunakan sebagai panggilan video dan juga video chating.

Selain sudah menggunakan sistem operasi Android terbaru yakni OS Android 5.0.1 Lollipop, Meizu MX5 juga sudah mendukung jaringan 4G LTE yang akan memberikan kenyamanan dalam mengakses internet dengan kecepatan tinggi. Selain itu, fitur scanner sidik jari yang tertanam pada tombol oval dibawah layar juga akan membuat smartphone ini tidak mudah digunakan oleh orang lain.


Melihat banyaknya spesifikasi serta fitur-fitur handal yang ditawarkan, untuk kapasitas daya juga menggunakan baterai yang mumpuni yakni, baterai Non-removable Li-Ion dengan kapasitas 3150 mAh.

Spesifikasi handal, fitur juga melimpah. Lalu berapa harga Meizu MX5 dipasaran? Benar-benar di luar dugaan, karena pablet Meizu MX5 yang dirilis akhir Juni 2105 ini hanya dibanderol sekitar Rp. 3 jutaan.

Popular Posts